Di Seputar Kita News.Net -- Toraja Utara – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaan, personel Koramil 1414-04/Sesean melaksanakan patroli malam di sejumlah titik strategis pada Rabu, 24 September 2025. Patroli yang dimulai pukul 19.00 WITA ini menyasar beberapa lokasi yang menjadi pusat aktivitas masyarakat.
Salah satu titik utama yang dipantau adalah Pos Kamling di Kelurahan Pangli, Kecamatan Sesean, Kabupaten Toraja Utara. Pos Kamling menjadi pusat penjagaan swadaya masyarakat yang berperan penting dalam mendukung terciptanya lingkungan yang aman.
Patroli dipimpin langsung oleh Serka Muhammad Darwis dan didampingi empat personel lainnya, yakni Serka Petrus Ramba, Serda Yober, Serda Alex Yusmanto, dan Serda Ice’ Inna. Seluruh personel menggunakan kendaraan dinas roda dua untuk mempercepat mobilitas dalam menjangkau titik-titik yang telah ditentukan.
Dandim 1414 Tator, Letkol Inf Armal mengatakan, "Kegiatan patroli ini bertujuan untuk memastikan situasi keamanan tetap terkendali serta memberikan rasa aman bagi warga yang sedang beraktivitas pada malam hari. Selain itu, patroli juga menjadi bentuk kehadiran TNI di tengah masyarakat sebagai mitra yang siap menjaga stabilitas wilayah".
Hasil pemantauan menunjukkan kondisi wilayah Kecamatan Sesean dalam keadaan aman dan kondusif. Tidak ditemukan kejadian menonjol maupun gangguan keamanan selama pelaksanaan patroli. Hal ini menegaskan bahwa kerja sama antara aparat dan masyarakat berjalan efektif.
Dengan adanya patroli rutin seperti ini, Koramil 1414-04/Sesean berharap dapat meningkatkan kesadaran warga akan pentingnya menjaga keamanan lingkungan secara bersama-sama. Keberadaan pos kamling dan dukungan masyarakat menjadi faktor kunci dalam menciptakan suasana yang tertib dan nyaman.
Patroli yang berlangsung hingga pukul 21.00 WITA itu berjalan lancar tanpa hambatan. Aparat menegaskan akan terus melakukan kegiatan serupa secara berkala demi memastikan wilayah Sesean dan sekitarnya tetap dalam kondisi aman, damai, dan terkendali. (M.khanif)